Sabtu, 20 Oktober 2012

7 fakta tentang windows 8


Setelah sekian lama akhirnya microsoft merilis OS versi terbarunya yaitu Windows 8. Berbeda dari Windows versi sebelumnya, Windows 8 yang kini telah diberikan pada developer ini dikatakan support baik desktop maupun tablet. Waw! Jika kamu fans Windows pastinya akan penasaran dengan Windows 8.

Berikut ada sejumlah pertanyaan yang barangkali juga menjadipertanyaan di benak Kamu tentang Windows 8. Silakan simak satu per satu jawaban dari pertanyaan tersebut sehingga saat Windows 8 resmi rilis untuk publik nanti, Kamu telah bisa mengoperasikannya dengan mahir.

1. Apakah ada opsi yang memungkinkan booting langsung ke traditional Windows Desktop dan melewati proses yagn ada di Metro UI?
Jawab: Tidak ada. Tidak disediakan toggle resmi untuk melakukannya. Hal seperti itu hanya bisa dilakukan melalui sebuah registry hack. Ada sebuah aplikasi third-party non-official untuk me-nonaktif-kan Metro UI.


2. Seberapa baik solusi integrasi antivirus yang disediakan? Bagaimana tampilannya?
Jawab: Antivirus itu adalah bagian dari Windows Defender. Ada sebuah entry dalan Action Center yang terdapat dalam Control Panel:


Dan ini adalah tampilan aplikasi Windows Defender:





3. Bisakan Windows 8 kembali ke desain Windows model lama?
Jawab: secara resmi Windows 8 tidak menyediakannya. Namun Kamu bisa melakukannya dengan cara mencari hidden folders yang ada di file system. Jika Kamu men-nonaktif-kan Metro UI (pertanyaan #1) maka desain Windows model lama bisa dimunculkan.



4. Apa yang terjadi jika install Windows UI model lama?
Jawab: link ke aplikasi muncul sebagai new tile seperti pada Metro UI.



5. Apakah tiles itu bisa diatur sesuai keinginan?
Jawab: Dengan cara dragging. Tidak ada cara untuk melakukan grouping pada tiles itu.


6. Selain membuka aplikasi, apa lagi yang bisa dilakukan dari screen tile di Metro UI?
Jawab:
* memindah icon dengan cara dragging


* Klik kanan pada aplikasi yang ada di Microsoft Store akan memberikan opsi unpin dan uninstall. Di sejumlah kasus, tile bisa di-resize (diperkecil dan diperbesar ukurannya)


* Klik kanan pada app tile bisa memberikan fungsi unpin dan opsi tambahan yang berisi sejumlah opsi lain.





7. Apakah banyak bugs di Windows 8 ?
Jawab: ya (yiuuahh...)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews